Bagi anak indekos, kamar yang ditempati merupakan segalanya, dari mulai tempat beristirahat hingga tempat untuk belajar. Sebagai tempat beristirahat dan belajar, kamar indekos tentunya harus memiliki suasana yang nyaman agar penghuninya bisa betah berada di dalamnya. Salah satunya memasang wallpaper dinding kamar indekos.
Dalam memasang wallpaper dindingkamar indekos, ada beberapa trik yang dapat dilakukan untuk memaksimalkan suasana nyaman di dalam kamar. Berikut beberapa di antaranya.
Sesuai dengan Minat
Masing-masing orang tentunya memiliki minat dan kepribadian yang berbeda. Minat atau ketertarikan pada sesuatu dapat menjadi salah satu ide untuk menghias kamar dengan menggunakan wallpaper dinding kamar indekos.
Misalkan, minat Anda pada dunia travelling yang besar bisa diaplikasikan pada wallpaper dinding dengan memilih motif siluet dari bangunan-bangunan terkenal di dunia. Bisa juga memilih motif bertema vintagebagi mereka yang memang memiliki minat dengan suasana tempo dulu.
Wallpaper Dinding Kamar Indekos Tidak Harus Mahal
Memilih wallpaper dinding kamar indekos tidak harus selalu mahal atau mewah. Wallpaper dengan motif pilihan dan bahan yang berkualitas juga banyak dijual dengan harga yang relatif terjangkau. Ketahui terlebih dahulu kebutuhan wallpaper dinding yang diperlukan agar tidak mengeluarkan biaya terlalu besar.
Perbedaan harga pada wallpaper dinding biasanya bergantung kepada bahan dan motifnya. Saat ini, sudah banyak wallpaper dinding yang dibuat menggunakan teknik tiga dimensi yang tentunya memiliki harga yang lebih mahal. Meskipun Anda memilih wallpaper dinding kamar indekos yang sederhana, tentu akan terasa mahal dan mewah jika sesuai dengan kepribadian dan minat Anda pribadi.
Warna-Warna Lembut
Tidak semua orang suka dengan warna-warna ngejreng atau mencolok. Kebanyakan memilih warna-warna lembut, seperti warna-warna pastel untuk wallpaper dinding kamar indekos mereka. Penggunaan warna-warna ini dipercaya dapat membantu seseorang menjadi lebih rileks dan santai, dibandingkan dengan pengguanaan warna yang mencolok.
Motif-motif dengan warna pastel ini, seperti motif bunga, arsitektur, binatang, dan lain-lainnya. Dengan warna-warna lembut yang ada di dalam kamar indekos, mood Anda pasti akan menjadi lebih baik. Anda juga tentunya akan betah berlama-lama di dalam kamar.
Jangan Menutup Semua Dinding
Sebaiknya, jangan menutup semua dinding dengan wallpaper. Sisakan sebagian dinding kosong agar kamar tidak tampak penuh. Dinding kosong tersebut bisa dimanfaatkan untuk memasang pernak-pernik kamar yang lainnya.
Namun, jika ingin menutup seluruh dinding kamar, sebaiknya pilih wallpaper dinding kamar indekosyang memiliki motif atau gambar berukuran kecil. Degan begitu, kamar tidak akan terlihat penuh.
Perawatan yang Benar
Beda bahan, beda pula cara perawatannya. Wallpaper dinding kamar bisa terbuat dari berbagai macam bahan, seperti vinyl, kertas, kain, stiker, dan lainnya. Masing-masing bahannya tentu memerlukan perawatan yang berbeda-beda.
Contohnya, untuk membersihkan wallpaper berbahan vinyl kita harus menggunakan campuran air hangat dan sabun ringan kemudian mengelapnya menggunakan kapas ataupun spons lembut. Perawatan yang benar akan membuat wallpaper dinding menjadi lebih awet dan tahan lama.
Pemasangan wallpaper dinding kamar indekos juga perlu perhitungan dan kehati-hatian. Bila tidak yakin bisa memasang sendiri, sebaiknya panggil tukang yang sudah biasa memasang wallpaper dinding. Bisa juga cek tautan ini untuk bertanya-tanya lebih lanjut mengenai pemasangan wallpaper dinding. Untuk pilihan motif dan bahan-bahannya sendiri, kita bisa melihatnya di isibangunan.com.
Leave A Comment