Mandi di bawah pancaran air shower memang menghemat tempat. Namun sayangnya, yang tidak membuat nyaman adalah ketika airnya sampai terciprat ke mana-mana, bahkan ke area yang seharusnya kering. Karena itulah, shower enclosure hadir  dengan berbagai kelebihannya. Berikut ulasannya yang dapat membantu menjaga kebersihan kamar mandi Anda.

Apa sih, Shower Enclosure?

shower enclosure

Imgix.net

Shower enclosure, shower screen, shower glass, atau shower box, merupakan kotak yang mengelilingi area di sekeliling shower. Fungsinya agar air tidak menyebar ke luar. Biasanya, jenis pancuran ini digunakan di kamar mandi yang berkonsep kering.

Tersedia model, ukuran, dan bahan yang berbagai macam, yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan dan selera Anda. Mulai dari yang berbahan tidak transparan sampai yang transparan, seperti akrilik, kaca, ice glass, atau perpaduan dari keduanya. Meskipun begitu, terdapat standar ukuran, yakni lebar 90×90 cm dengan tinggi 2 m.

Jika dilihat dari bentuk pintunya, shower enclosure terbagi menjadi 2 jenis, yaitu sliding door dan swing door. Sliding door dioperasikan dengan cara menggeser pintu ke kanan atau ke kiri untuk membuka atau menutupnya. Swing door, seperti pintu kaca pada umumnya, yang dapat dibuka dua arah karena perputarannya 180°. Untuk kamar mandi yang sempit, penggunaan sliding door sangat disarankan karena banyak menghemat tempat.

Shower Enclosure, Jodohnya Kamar Mandi Minimalis

Imgix.net

Imgix.net

Shower enclosure sangat cocok digunakan untuk kamar mandi dalam rumah yang berkonsep minimalis dan memiliki Keuntungan yang cukup banyak, antara lain:

Menjaga Area Luar Tetap Kering

Shower enclosure sebagai pemisah antara area basah dengan area kering, disusun dengan rancangan yang sangat rapat. Seheboh apa pun gaya mandi Anda, air tidak akan keluar. Sangat berguna dalam menjaga kebersihan kamar Anda.

Mudah Dipasang

Proses pemasangan shower enclosure sangat mudah jika dibandingkan dengan membangun sebuah sekat secara manual. Dijual dalam bentuk yang sudah jadi, pemasangan shower enclosure hanya perlu menyambungkan bagian-bagian yang sudah terangkum dalam satu set ketika Anda membelinya. Hal ini sangat praktis dan tidak membutuhkan waktu yang lama, yang berakibat membengkaknya anggaran untuk membayar tukang.

Mudah Dipindahkan

Jika Anda termasuk keluarga yang nomaden, penggunaan shower enclosure sangat membantu. Dapat dengan mudah dibongkar pasang dan dipindah dari rumah lama ke hunian Anda yang baru. Begitu juga ketika Anda ingin merenovasi total area kamar mandi.

Mudah Dibersihkan

Bahan kaca, akrilik, atau ice glass, termasuk mudah dibersihkan dan terhindar dari jamur dan lumut karena kedua tanaman parasit ini tidak dapat berkembang di permukaan yang tanpa pori-pori. Untuk membersihkannya, Anda hanya perlu mengelapnya dengan cairan pembersih kaca seperti yang digunakan pada jendela rumah, kemudian mengeringkannya dengan lap kain bersih.

Desainnya Menarik

Sesederhana atau semurah apa pun harga shower enclosure, desainnya selalu menjadi primadona bagi para penikmat keindahan. Warna yang transparan justru menimbulkan daya tarik tersendiri dan menambah nilai seni sebuah kamar mandi yang menggunakan konsep minimalis.

Perawatan

shower enclosure

Qssupplies.co.uk

Pada dasarnya, perawatannya tidaklah sulit. Hanya saja, butuh ketelatenan. Dengan membersihkan secara rutin setelah dipakai, dapat menghindarkan dari kerak sisa-sisa sabun.

Membersihkannya, harus dengan benda yang memiliki permukaan halus dan dengan gerakan melingkar supaya tidak menggores shower enclosure. Semua itu bisa Anda lakukan sendiri tanpa memanggil petugas khusus yang ahli. Namun, jika kerak yang menempel sudah telanjur membandel, barulah Anda dapat memanggil petugas khusus tersebut untuk mengembalikan kebeningan shower enclosure Anda.

Baca juga:

Setelah membaca ulasan ini, Anda berminat membelinya untuk kamar mandi di rumah? Baiklah. Ada sedikit bocoran di mana Anda dapat memperoleh shower enclosure dengan kualitas terbaik namun harganya terjangkau.

Nah, isibangunan.com tempatnya. Segera hubungi +62811158309 untuk mendapatkan penawaran menarik. Tunggu apa lagi? Segera pesan!Klik Di sini