Lantai keramik mampu menghadirkan kesan mewah dan bersih pada sebuah rumah atau bangunan. Penggunaannya pun tidak lekang oleh perkembangan zaman. Justru semakin berkembang dengan variasi sangat inovatif.  Muncullah beragam jenis keramik yang memiliki keunikan, kualitas dan harganya tersendiri. Apa saja keunggulan dan jenis keramik lantai? 

 

Berikut Lebih Detail jenis lantai keramik


Sebagian besar hunian, perkantoran dan bangunan lainnya mengandalkan keramik untuk lantainya. Pastinya karena banyak kelebihan yang bisa dirasakan, daripada menggunakan material lainnya. Apa sajakah yang bisa diharapkan dengan pemakaian keramik untuk lantai? 

Tahan lama hingga puluhan tahun

Material keramik sangat tangguh dan kuat, sehingga tidak rentan retak atau pecah. Kalau pun ada bagian yang rusak bisa langsung diganti dengan cara mudah dan biaya rendah. Masa pakainya pun sangat lama bisa mencapai 10 hingga 20 tahun. Tentunya kalau teknik pemasangannya dilakukan dengan sangat cermat. Sekaligus mendapatkan perawatan yang benar dan rutin. 

Tahan terhadap paparan air

Lapisan protektif melapisi permukaan keramik, sehingga membuatnya tahan air. Karakteristik alami inilah yang membuatnya tetap ideal untuk material lantai. Sehingga pemasangan keramik juga bisa diaplikasikan pada lantai yang sering terpapar air, seperti dapur dan kamar mandi. 

Supaya keunggulan tersebut tetap bisa dirasakan, pastikan memerhatikan batas pemasangan antar keramik. Sebab garis-garis sambungannya rentan disusupi air, sehingga lantainya berpotensi terserang jamur bahkan rusak. Cara mencegah risiko tersebut bisa dengan melindunginya dengan lapisan seal. Dengan pemasangan dan perawatan yang tepat, maka akan menambah nilai estetika dan usia pemakaiannya. 

Cara perawatan sangat mudah

Permukaan keramik memiliki sifat solid dan keras. Karena itu, serbuk bunga, debu, kotoran dan berbagai jenis alergen lainnya mudah terlihat kalau menempel di permukaannya. Sehingga Anda bisa segera menyingkirkan berbagai noda dan kotorannya. Cukup dengan menggunakan kain lap, sapu atau vacuum cleaner, tergantung dari jenis kotorannya. Inilah kenapa lantai berbagai keramik sangat ramah dengan penghuni rumah, yang mengalami permasalahan kulit, alergi pernafasan dan asma. 

Pilihan produk sangat variatif

Anda semakin dimanjakan dengan banyaknya variasi lantai keramik. Sehingga Anda bisa memilih aneka motif, bentuk, jenis material dan harganya. Wajar saja kalau keramik menjadi pilihan terpopuler. Siapa saja bisa berkreasi menciptakan lantai yang cantik, dan menghadirkan suasana makin nyaman. 

Harga lantai keramik sangat terjangkau

Harga keramik sangat bervariatif mulai dari yang termurah hingga yang termahal. Namun, secara umum harganya tetap terjangkau. Sehingga tetap layak sebagai pilihan material lantai bagi semua kalangan masyarakat. Anda bisa sesuaikan pilihan keramik dengan kebutuhan serta anggarannya. Biasanya harga di pasaran tidaklah sama, namun tidak jauh berbeda. Pada dasarnya semakin bermutu produknya dan cantik motifnya akan dibanderol dengan harga yang lebih tinggi. 

Nah, itulah sejumlah keunggulan dari penggunaan keramik untuk lantai. Pemilihan keramik berkualitas dan cara pemasangan yang tepat sangat berpengaruh terhadap ketahanan dan usia pemakaiannya. Oleh karena itu, pastikan Anda menggunakan jasa tukang yang terampil dan berpengalaman. Bila lantai keramik bertahan lama pastinya akan menghemat pengeluaran untuk perawatan rumah atau bangunan. 

Jenis Keramik Terpopuler Saat Ini 

Ada banyak jenis keramik untuk lantai yang berkembang saat ini, seperti keramik marmer, keramik semen, keramik homogenious tanpa pelapis glazur, keramik terazzo, keramik biasa, keramik granit alam, homogeneuos tile, pavers unglazed, pavers, keramik kuadrat, keramik mozaik, dan glazed porcelain. Namun, yang biasanya dijumpai di pasaran berkisar empat jenis. Apa sajakah itu? 

Homogeneuos Tile

Penampilan jenis keramik ini hampir mirip dengan batu granit alam atau marmer. Keramik ini memiliki karakteristik yang trendy dan classy. Material lantai ini sangat cocok untuk hunian dengan konsep minimalis. Pilihan ukuran untuk keramik ini sangat beragam. Untuk ukuran paling besar adalah 100×100 cm. Ukuran sedang keramik ini adalah 60×60 cm. Sedangkan untuk ukuran paling kecil adalah 40×40 cm. Keramik homogeneuos tile berukuran paling besar sangat diburu masyarakat, karena memang sedang menjadi tren terkini. 

Keramik Granit Alam

Jenis keramik ini seakan menjadi favorit kalangan masyarakat menengah hingga atas. Suasana kian asri nan sejuk sangat terasa bila lantai dilapisi oleh keramik granit alam. Bicara harga memang relatif tinggi, tapi sangat sebanding dengan kualitas, keindahan dan daya tahannya. Kesan mewah dan elegan akan terpancar dari hunian atau bangunan yang menggunakan keramik jenis ini. 

Keramik Terazzo


Kesan tradisional sangat terlihat ketika lantai bangunan menggunakan keramik terazzo. Jenis keramik ini memang sempat merajai di pasaran, setidaknya sekitar tahun 1970-an. Meskipun mulai kehilangan peminat, tapi Anda masih bisa menemukannya di penjual atau toko keramik. 

Produsen membuat sejumlah ukuran untuk keramik ini. Mulai dari yang berukuran 20×20 cm sampai 60×60 cm. Karakteristiknya yang unik itu menjadikan keramik terazzo tetap memiliki penggemar setia. Khususnya bagi mereka yang ingin menghadirkan nuansa tempo dulu. sejumlah tempat yang biasanya masih menggunakan jenis keramik ini adalah rumah makan, cafe, villa dan hunian pribadi. 

Keramik Biasa 

Angka produksi jenis keramik ini terbilang yang paling tinggi. Oleh karena merupakan yang paling laris di pasaran. Dengan begitu, sangatlah mudah menemukannya di toko keramik atau toko bangunan. Harganya pun sangat ramah bagi seluruh kalangan masyarakat. Untuk ukurannya sangat beragam, sehingga Anda bisa menyesuaikannya dengan kebutuhan. Anda bisa memilih ukuran keramik mulai dari 30 cm persegi hingga 80 cm persegi. Ada pula desain ukuran dengan bentuk persegi panjang. Varian ini biasanya memiliki ukuran 15×30 cm. Variasi ini tentunya memudahkan Anda menuangkan kreasi yang paling sesuai dengan selera. 

Nah, itulah beberapa kelebihan dari penggunaan keramik untuk lantai. Varian yang melimpah di pasaran tentunya menjadi keuntungan tersendiri bagi masyarakat. Sehingga dengan mudah bisa mengaplikasikan jenis dan motif keramik sesuai keinginan. Sangat mendukung keinginan setiap orang yang ingin mempercantik lantai rumah atau bangunan lainnya. 

Pastinya pemilihan produk berdasarkan kualitas menjadi kunci utama. Oleh karena itu, jangan hanya berfokus dengan harga murahnya saja. Segera akses website isibangunan.com, bila Anda menginginkan keramik berkualitas tapi dengan harga bersaing. 

Layanan responsif, ramah dan penjelasan yang akurat selalu diberikan oleh staf customer service-nya. Penjelasan transparan terkait deksripsi produk, dan real picture katalog produknya sebagai bukti pelayanannya yang prima. Sehingga Anda benar-benar bisa menemukan apa yang diinginkan. Stok produk lantai keramik sangat melimpah dengan aneka jenis, warna dan motif memikat. Anda juga bisa bertransaksi online dengan praktis dan aman. Sangat cocok bagi yang waktunya terbatas atau berada di luar kota. Pengemasan aman dan pengiriman akan segera dilakukan sesuai jasa ekspedisi yang disepakati. Dengan begitu, Anda bisa cepat mendapatkan produk sesuai harapan.