Mengunakan shower pada kamar mandi tentu saja bukan tanpa alasan. Alasan yang paling sering dipakai oleh para pemilik rumah adalah untuk membuat ukuran kamar mandi menjadi lebih luas dan lebih modern. Memilih kamar mandi shower untuk tipe rumah yang sangat minimalis bukan tanpa alasan. Sebab type kamar mandi ini lebih menghemat tempat dan menghemat tanah.

Namun konsekuensinya adalah aliran air yang menuju ke kamar mandi harus sangat lancar. Jika aliran air tidak lancar, maka penggunaan shower akan mempersulit saat-saat mandi. Debit air yang keluar dari shower menjadi kurang mencukupi untuk mandi. Ketika debit air yang keluar dari shower kecil, maka acara mandi menjadi kurang menyenangkan.

Cara Merawat Kamar Mandi Shower

Merawat Type Kamar Mandi Shower

Memiliki sebuah kamar mandi shower tentu saja memerlukan perawatan yang harus Anda lakukan. Berikut adalah tips agar kamar mandi Anda selalu bersih:

  • Cegah timbulnya jamur dari shower. Caranya adalah dengan memberikan uap panas pada shower. Cara ini akan membuat jamur cepat sekali mati dan membuat shower tetap kering. Menjaga shower tetap kering tentu saja akan membuat shower tetap higienis. Mengapa dipilih uap panas untuk membersihkan shower? Sebab uap panas akan membantu mempercepat proses pengeringan dari shower setelah mandi agar jamur tidak menghinggapi shower Anda. Jamur memang cukup menyukai lingkungan yang lembab untuk tumbuh.
  • Aplikasikan ventilasi yang mencukupi pada kamar mandi. Ventilasi membuat udara dapat bertukar dengan bebas. Pertukaran udara pada kamar mandi tentu saja akan membuat kamar mandi bebas dari kata lembab. Kelembaban akamar mandi yang cukup tinggi merupakan lingkungan yang paling disukai oleh jamur. Sehingga kamar mandi lembab memudahkan jamur tumbuh dan merusak keindahan dan kebersihan kamar mandi Anda. Pastikan bahwa ukuran diameter ventilasi kamar mandi dengan ukuran kamar mandi Anda seimbang. Tujuannya adalah membuat kamar mandi lebih sehat dan juga lebih higienis. Kebersihan areal kamar mandi menjadi salah satu hal yang harus Anda utamakan untuk membuat rumah jauh lebih sehat dan menghindarkan Anda dan keluarga dari penyakit berbahaya.
  • Lakukan pembersihan shower kamar mandi secara rutin. Membersihkan shower kamar mandi sebaiknya Anda lakukan secara rutin minimal sebulan sekali. Salah satunya adalah dengan menggunakan cairan pemutih baju. Biasanya cairan pemutih baju sifatnya sangat keras terhadap kotoran dan juga kerak. Caranya adalah campurkan cairan ini dengan menggunakan air kemudian bersihkan sedikit-demi sedikit kotoran yang menempel pada shower kamar mandi Anda. Serta tidak lupa senantiasa bersihkan lantai kamar mandi secara rutin menjaga agar kuman tidak tumbuh pada kamar mandi Anda.

Menjaga kebersihan kamar mandi shower merupakan hal yang wajib Anda lakukan. Sebab jika tidak dilakukan, maka kamar mandi Anda akan menjadi sarang kuman penyakit yang berbahaya. Kamar mandi dengan shower sebenarnya malah jauh lebih mudah dibersihkan jika dibandingkan dengan kamar mandi konvensional. Cukup disikat sedikit dengan cairan pembersih kamar mandi sudah kembali bersih.

Jika perlu pakaikan parfum untuk kamar mandi supaya kamar mandi Anda menjadi lebih harum dan tidak mudah berbau busuk. Kamar mandi yang harum tentu saja membuat Anda betah berlama-lama berada di kamar mandi rumah Anda sendiri sebab baunya yang wangi dan selalu bersih. Hal yang paling penting dari semua itu adalah kesehatan penghuni rumah senantiasa terjaga baik dan juga senantiasa terhindar dari penyakit-penyakit yang berbahaya.