Salah satu cara untuk memperindah interior adalah dengan meperhatikan bagian lantai. Ya, bagian inilah yang memberikan pengaruh cukup besar pada tampilan sebuah ruangan. Jika lantai yang digunakan tepat, tentu Anda bisa dapatkan suasana interior yang benar-benar nyaman. Salah satu jenis lantai yang mampu memberikan suasana berbeda pada ruangan adalah lantai vinyl. Berikut ini tips memilih lantai vinyl yang baik.

Bukan hanya dari tampilan saja, harga lantai vinyl juga cukup terjangkau jika dibandingkan dengan jenis lantai lain. Nah bagi Anda yang ingin menggunakan lantai vinyl sebagai lantai interior rumah Anda, berikut ini adalah tips untuk bisa dapatkan harga lantai vinyl murah dan berkualitas.

tips memilih lantai vinyl

lantai vinyl murah – baim wong

Tips Memilih Lantai Vinyl Murah dan Berkualitas

Anda dapat melakukan beberapa cara jika ingin dapatkan harga lantai vinyl murah.

Berdasarkan Refrensi

Pertama adalah mencari referensi. Jika Anda memang belum berpengalaman dalam membeli lantai vinyl maka sebaiknya Anda bertanya terlebih dahulu kepada teman, keluarga atau rekan bisnis atau siapa saja yang berpengalaman.

Dari beberapa informasi tersebut Anda bisa tahu mana tempat membeli lantai vinyl yang tepat. Klik di sini apabila anda ingin membeli vinyl lantai berkualitas.

Cari Distributor Terpercaya

Harga lantai vinyl yang ditawarkan oleh distributor tentu sangat beda dengan penjual berskala kecil. Hal ini karena lantai vinyl dari distributor masih tangan pertama sehingga harganya juga masih murah, belum diambil untung terlalu banyak. Selain itu distributor memiliki banyak sekali persediaan lantai dengan berbagai pilihan sehingga Anda lebih leluasa memilihnya.

Harga Grosir

Ketiga, belilah dalam jumlah lebih banyak. Beberapa penjual memberikan harga lantai vinyl lebih murah untuk pembelian tertentu. Jadi ada baiknya, Anda membelinya dalam hitungan paket sehingga Anda bisa lebih berhemat.

tips memilih lantai vinyl

tips memilih lantai vinyl

Tips Dapatkan Lantai Vinyl Berkualitas

Bukan hanya memburu harga lantai vinyl murah  melainkan juga kualitasnya harus terjamin.

Tentukan Desain atau Konsep Ruangan

Adapun cara untuk mendapatkan jenis lantai vinyl yang berkualitas pertama adalah menentukan desain. Jenis desain lantai vinyl memang beragam yang masing-masing memberikan kesan tersendiri untuk ruangan Anda. Tentukan, apakah dengan desain mewah, natural atau santai. Setelah itu Anda bisa memilih lantai yang tepat.

Cari warna yang tepat

Kedua, pertimbangkan warnanya. Meski warna tidak memiliki pengaruh besar pada bagian lantai, namun setidaknya warna dapat menciptakan kesan tertentu. Lihatlah kondisi ruangan Anda, jika ruangan cukup luas Anda bisa menggunakan warna lantai gelap, sedangkan untuk ruangan sempit Anda bisa menggunakan lantai vinyl berwarna lebih cerah sehingga ruangan nampak lebih luas. Apapun warna yang Anda pilih, harga lantai vinyl tetaplah sama.

Pilih motif sesuai selera dan konsep ruangan

Ketiga, tentukan motifnya. Salah satu yang mempengaruhi harga lantai vinyl adalah motifnya. Khusus untuk motif yang rumit dan cantik, maka harganya lebih mahal. Namun jika Anda memilih motif umum seperti kayu maka harganya bisa lebih terjangkau.

Kualitas bahan

Keempat, lihat kualitas bahan. Jika Anda inginkan lantai yang awet, maka pilih lantai vinyl yang tebal dan kuat. Harga lantai vinyl jenis ini tentu harganya lebih mahal.

Jenis dari vinylnya

Kelima, tentukan jenisnya. Ada dua jenis lantai vinyl yang bisa Anda pilih. Pertama adalah jenis urethane, yaitu lantai yang tahan terhadap goresan dan pijakan kaki. Sedangkan jenis kedua adalah non wax yaitu lantai yang memiliki permukaan mengkilap dan sedikit licin sehingga lebih mudah dibersihkan.

Demikianlah beberapa informasi mengenai cara dapatkan harga lantai vinyl murah dan berkualitas. Klik di sini ketika anda ingin membeli. Jadikan lantai vinyl sebagai lantai terbaik untuk ruangan Anda yang akan memberikan kesan unik dan alami sehingga siapa saja yang berada dalam ruangan tersebut terasa sangat nyaman.