Pipa yang terkenal akan kekokohannya adalah pipa besi, sepadan dengan harga pipa besi yang memang lebih mahal dari pipa paralon atau PVC. Pipa besi sendiri memiliki beberapa jenis. Berikut ini adalah tiga jenis pipa besi yang sudah banyak digunakan oleh masyarakat.

Pipa Besi Tempa

isibangunan.com

isibangunan.com

Jenis pipa ini biasa disebut juga dengan pipa cor atau cast iron pipe. Sering digunakan baik dalam proyek besar maupun di rumah, sebagai saluran air atau gas. Di luar negeri, jenis pipa ini juga digunakan sebagai saluran pembuangan sampah karena tahan terhadap goresan. Mudahnya dirawat dan didaur ulang ketika rusak, menjadikan pipa besi tempa sebagai pilihan yang ramah lingkungan. Bentuknya yang tebal dan kuat membuat pipa ini tidak bersuara atau bergema ketika air atau gas mengalir di dalamnya.

Pipa besi tempa termasuk pipa yang sangat kuat dan sangat awet. Umurnya dapat mencapai lebih dari 100 tahun. Salah satu bukti keawetannya yakni dengan ditemukannya pipa besi tempa tertua dari abad ke-17 sebagai saluran air menuju Chateau de Versailles, Perancis, yang memiliki panjang 35 km.

Pipa Besi Baja

solusibesibaja.com

solusibesibaja.com

Pipa besi baja atau steel pipe juga digunakan dalam dunia industri karena keawetannya dan kekuatannya, yakni dengan kekuatan tarik sebesar 340-650 Mpa. Fungsinya masih sama, yakni sebagai jalan mengalirnya air, gas, maupun benda lain yang bisa melewatinya. Pipa ini bahkan dipilih sebagai penghantar listrik yang baik di beberapa industri. Berdasarkan cara membuatnya, pipa besi baja dibedakan menjadi tiga, yaitu pipa besi baja dengan pengelasan, tanpa pengelasan, dan pengeboran atau casting sentrifugal. Pembuatannya melalui proses memadukan beberapa bahan, seperti besi, alumunium, mangan, titanium, tungsten, vanadium, dan zirkonium.

Meskipun pipa baja terkenal dengan kekuatannya, tetapi pipa ini sebenarnya cukup ringan sehingga juga dapat digunakan dalam memenuhi kebutuhan rumah tangga. Rangka sepeda, perlengkapan di mobil, salah satu komponen dalam mesin pendingin atau pemanas, tiang bendera, dan tiang lampu jalanan, merupakan contoh-contoh penggunaan pipa besi baja. Pada kasus seperti digunakannya pipa ini sebagai tiang lampu jalanan, disebabkan oleh kemampuannya dalam melindungi kabel lampu yang ada di dalamnya.

Adapun harga pipa besi baja bergantung pada jenis dan diameternya. Rentang diameter yang disediakan yakni antara ¾” sampai 12”, dengan harga antara 510 ribu rupiah sampai 47 juta rupiah. Panjangnya tetap dalam standar, yakni 6 meter untuk masing-masing batangnya.

Pipa Besi Galvalum

distributoratapbajaringan.com

distributoratapbajaringan.com

Pipa besi galvalum atau pipa besi baja ringan merupakan nama samaran dari zinc-alume. Seperti namanya, pipa ini begitu ringan. Lebih ringan dari dua jenis pipa sebelumnya, tetapi tetap sangat kuat. Dibuat dengan cara melapisi pipa besi baja menggunakan 55% alumunium, 43,5% besi, dan 1,5% silikon. Meskipun antara galvanis dan galvalum hampir sama, pipa besi galvalum masih lebih kuat dan lebih tahan korosi berkat bahan pelapis yang digunakan.

Namun sayangnya, apabila pipa besi galvalum dipotong, maka ujung potongan tersebut akan cepat mengalami korosi karena pelapisan yang dialaminya hanya ada di bagian luar saja. Untuk mengatasinya, Anda perlu segera mengecat ujung potongan tersebut dengan cat antikarat. Pipa besi galvalum juga sebaiknya jangan bersentuhan langsung dengan mortar dan beton karena mengandung alkalin tinggi, yang membuat pipa besi galvalum cepat mengalami korosi. Harga pipa besi galvalum lebih mahal daripada pipa galvanis, yakni mulai dari 140 ribu rupiah.

Demikian ketiga jenis pipa besi yang banyak diincar. Dari jenis-jenis tersebut, Anda membutuhkan yang bagaimana? Ataukah mencari pipa besi jenis lain? Tidak perlu bingung. Isibangunan.com hadir sebagai distributor berbagai macam barang impor berkualitas. Segera hubungi +0811158309 dan dapatkan penawaran harga pipa besi menarik untuk memenuhi kebutuhan Anda.